BOJONEGORO. Netpitu.com – Partai Gerindra di Pemilu 2024 nanti bakal bertarung habis-habis dalam merebut kemenangan suara di daerah pemilihan V, VI dan Il. Pada Dapil tersebut Gerindra mentargetkan perolehan 7 kursi DPRD Bojonegoro. Sedangkan pada Dapil I, IV dan l dan lll masing-masing hanya menargetkan 1 kursi, sehingga total target kursi yang ingin diperoleh partai Gerindra di Bojonegoro sebanyak 10 kursi.
Perhitungan ini menurut Suprapto berdasarkan hasil perolehan suara Pemilu 2019.
Sekretaris DPC Partai Gerindra Bojonegoro, Suprapto, kepada netpitu.com, Minggu, 14/ 05/ 2023, di KPU Bojonegoro mengatakan pihaknya optimis dapat meraih target kursi yang dicanangkan DPC Partai Gerindra.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekretaris DPC Gerindra Bojonegoro, Suprapto, sendiri akan bertarung memperebutkan kursi di wilayah Dapil lV, yang meliputi Kecamatan Sugihwaras, Temayang, Gondang dan Bobolan. Pada Dapil V ini Gerindra hanya mentarget perolehan 1 kursi di parlemen.
Sementara itu, Bambang Laras Muji Satoto, Bacaleg Dapil I partai Getindra yang akrab dengan panggilan Bimbing, juga menyatakan kesiapannya bertarung maksimal untuk meraih kursi di Dapil l, Kecamatan Bojonegoro kota, Trucuk dan Dander.
Bagi Bimbing menang dan kalah dalam satu kontestasi politik seperti di )emili ini merupakan hal yang biasa. Namun demikian, bagi Bacaleg Gerindra yang telah melakoni 7 kali pencalonan ini, dirinya akan bertarunh total pada Pemilu 2024.
” Ini pencalonan saya yang ke tujuh kalinya dan saya harus menang,” tandas Bimbing dengan semangat menggelora.
( ro )