7 KPH Perhutani Lakukan MoU Keamanan Hutan Dengan Polres Bojonegoro

- Tim

Sabtu, 18 Juli 2020 - 09:22

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO. Netpitu.com – 7 Administratur Kesatuan Pemangkuan Hutan ( KPH ) Perhutani yang berada di Kabupaten Bojonegoro, KPH Bojonegoro, KPH Padangan, KPH Jatirogo, KPH Parengan, KPH Ngawi, KPH Saradan dan KPH Cepu, lakukan MoU dengan Polres Bojobegoro dalam pengamanan hutan.

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) ini dilaksanakan di Gedung AP I Rawi Polres Bojonegoro, Jum’at (17/7/2020) pukul 09.00 WIB.

Hadir pada dalam MoU, Kapolres Bojonegoro, AKBP M. Budi Hendrawan, SIK, MH, Adm KPH Padangan Loesy Triana, Adm KPH Jatirogo Panca Sihite, Adm KPH Ngawi Haris Suseno, Adm KPH Saradan Noor Rochman dan Adm KPH Cepu Dadhut Kasujanto, dan Adm KPH Bojonegoro, Dewanto, yang juga merangkapplt Adm KPH Parengan.

Dikatakan Kapolres, bahwa kerjasama ini bentuk sinergitas Perhutani dengan Polres Bojonegoro terkait penanganan pengamanan dan penegakan hukum di kawasan hutan. Karena tidak hanya menyangkut pengamanan kayu atau semua aset yang ada di hutan, tetapi juga dengan bencana alam dan lain-lain.

Lanjut Kapolres, Polres Bojonegoro beserta Polsek jajaran turut serta mendukung dalam bidang personil maupun dalam bidang teknis atau penanganan – penanganan terkait dengan Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), karena ini merupakan aset Negara, selain itu juga bagaimana hutan ini bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Bakesbapol Tuban Selenggarakan Bimtek Deteksi Dini Anggota FKDM

Seluruh Adm saat dikonfirmasi media ini menyatakan merasa senang, bangga telah bekerja sama dengan pihak Kepolisian.

“Dari proses MoU ini akan ada tindak lanjut ke Polsek-polsek dan jajaran terkait dalam proses penanganan pengamanan dan penegakan hukum di kawasan hutan kami,” ungkap Dadhut Kasujanto, Adm Cepu.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pendatanganan MoU antara ADM Perhutani KPH Bojonegoro, ADM KPH Ngawi, ADM KPH Padangan, ADM KPH Jatirogo, ADM KPH Cepu, ADM KPH Saradan, ADM KPH Parengan dengan Kapolres Bojonegoro.

Baca Juga :  Tim Gugus Tugas Tuban Bagikan Masker Pada Nelayan

Saat ditemui awak media ini, Kapolres Bojonegoro menjelaskan bahwa kegiatan MoU atau Nota Kesepahaman ini antara Perhutani dengan Polres Bojonegoro dalam hal penanganan pengamanan dan penegakan hukum di kawasan hutan. Bahwa hutan tersebut merupakan aset Negara maka perlu dilakukan pengamanan dan dilestarikan.

“Kita dukung terhadap pengamanan hutan yang utama adalah kita akan memanfaatkan Polsek Jajaran yang memiliki kawasan hutan di wilayahnya untuk membantu pengamanan, pendampingan dalam penanganan permasalahan-permasalahan dalam rangka menjaga kelestarian hutan sebagai bagian dari sumber kesejahteraan masyarakat,” pungkas AKBP M. Budi Hendrawan.

(met)

Berita Terkait

Ribuan Warga Karangpacar Ikuti Giat Jalan Santai Kampung Moderasi Beragama
Kadal Ireng Tour Healing Of Java
Peringati HJD ke 117 Tahun Desa Pacing Gelar Seni Tayub
Coldova Rock Band Goncang Lapangan Meliwis Putih
Kemeriahan Pesta Rakyat di RW 01 Kel. Ngrowo
Menjaga Kekompakan Brimob Olah Raga Bareng Kodim
Polres Bojonegoro Gelar Ngopi Bareng Dengan Media
Pameran Bonsai Dan Edukasi Bonsai di MCM

Berita Terkait

Jumat, 19 Januari 2024 - 11:25

Pengajuan Penetapan Nama Pada Ijazah Muk’awanah Tak Penuhi Norma Hukum Administrasi Kependudukan : Pengadilan Harusnya Menolak

Jumat, 8 Desember 2023 - 19:29

Sikapi Pencoretan Caleg, DPC PPP Laporkan KPUD dan Bawaslu Kab. Bojonegoro ke DKPP

Senin, 4 Desember 2023 - 16:43

PPP Maksimalkan Peran Saksi di Setiap TPS

Senin, 4 Desember 2023 - 08:11

Menangkan Pemilu 2024 DPC PPP Masivkan Konsolidasi, Sosialisai ke Kader di Tingkat Kecamatan dan Desa

Jumat, 1 Desember 2023 - 08:54

Jum’at Hari Ini Bawaslu Gelar Sidang Pelanggaran Administrasi Pelaporan Anwar Sholeh

Jumat, 17 November 2023 - 09:13

Bawaslu RI Gelar Sidang Laporan Anwar Sholeh, Soal Penetapan DCT DPR, Anna Mu’awanah

Rabu, 26 April 2023 - 19:32

DPC PPP Bojonegoro Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

Minggu, 24 Juli 2022 - 13:09

DPD Golkar Bojonegoro Minta Airlangga Hartarto Segera Deklarasikan Diri Sebagai Capres 2024

Berita Terbaru

BERITA

Kadal Ireng Bagikan 350 Takjil ke Masyarakat

Sabtu, 23 Mar 2024 - 14:00