Polres Bojonegoro Santuni Anggota dan ASN Polri Yang Meninggal Dunia

- Tim

Rabu, 20 Mei 2020 - 13:00

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO. Netpitu.com – Kapolres Bojonegoro, AKBP M Budi Hendrawan, SIK, MH yang didampingi Wakapolres Bojonegoro, Kompol Rendy Surya Aditama, Kabag Sumda, Kompol Roro Sri Harwati, para perwira dan Polwan Polres Bojonegoro memberikan tali asih kepada anak-anak dari anggota Polres Bojonegoro yang meninggal dunia, bertempat di halaman Mapolres Bojonegoro, Selasa, (19/05/2020).

Kegiatan pemberian tali asih kepada anak-anak dari anggota Polres Bojonegoro yang meninggal dunia, ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian dari Kapolres Bojonegoro. Sejumlah 24 anak yang mendapatkan tali asih dari Polres Bojonegoro.

Dalam kesempatan pertama, Kapolres Bojonegoro memberikan bingkisan dan tali asih kepada 24 anak dari anggota Polres Bojonegoro yang meninggal dunia.

Di sela-sela kegiatan, saat ditemui oleh awak media netpitu.com di Mapolres, Kapolres Bojonegoro, AKBP M Budi Hendrawan, mengatakan bahwa kegiatan pemberian tali asih kepada anak-anak dari anggota Polres Bojonegoro yang meninggal dunia, ada 24 anak yang kita beri tali asih. Ini bentuk kepedulian dan perhatian kita kepada anak anggota Polres Bojonegoro yang meninggal dunia.

Masih menurut, Kapolres Bojonegoro, selanjutnya kita ajak anak-anak tersebut untuk berbelanja kebutuhannya seperti baju, sepatu, tas sekolah dan perlengkapan sekolah di salah satu supermarket yang ada di kota Bojonegoro. Sebentar lagi lebaran dan memasuki tahun ajaran baru sekolah, kita akan penuhi kebutuhan mereka.

Baca Juga :  Lawan Covid-19 Koperasi Kareb Bojonegoro Lakukan Penyemprotan Desinfectan di Rumah Warga

“Ini bentuk kepedulian dan perhatian kita kepada anak-anak dari anggota Polres Bojonegoro yang meninggal dunia. Kita beri tali asih dan kita ajak berbelanja untuk kebutuhan mereka, sebentar lagi lebaran alangkah bahagianya mereka mendapatkan baju dan sepatu baru, semoga bermanfaat bagi mereka, ” ucap Kapolres.

Kapolres sempat mengajak bercanda dan menanyai kepada anak-anak tersebut, Kapolres menanyai salah satu anak dari Almarhum Aipda Sutrisno, bernama Rachel Keyza, yang duduk di bangku kelas VI Sekolah Dasar (SD).

Baca Juga :  Bupati Opening Turnamen Futsal Wartawan

Tanya Kapolres,”Rachel cita-citanya apa,” dengan semangat Rachel menjawab “Ingin jadi Polwan” disambut dengan tepuk tangan.

“Saya kepingin seperti ayah, dengan meneteskan air mata,”ucap Rachel putri dari Almarhum Aipda Sutrisno.

Kapolres Bojonegoro berpesan kepada anak-anak tersebut, tetap belajar yang rajin dan tekun serta jangan melupakan ibadah baik sholat lima waktu, baca Al quran, semoga cita-cita yang diinginkan tercapai.

(Yon/met)

Berita Terkait

Ribuan Warga Karangpacar Ikuti Giat Jalan Santai Kampung Moderasi Beragama
Kadal Ireng Tour Healing Of Java
Peringati HJD ke 117 Tahun Desa Pacing Gelar Seni Tayub
Coldova Rock Band Goncang Lapangan Meliwis Putih
Kemeriahan Pesta Rakyat di RW 01 Kel. Ngrowo
Menjaga Kekompakan Brimob Olah Raga Bareng Kodim
Polres Bojonegoro Gelar Ngopi Bareng Dengan Media
Pameran Bonsai Dan Edukasi Bonsai di MCM

Berita Terkait

Jumat, 19 Januari 2024 - 11:25

Pengajuan Penetapan Nama Pada Ijazah Muk’awanah Tak Penuhi Norma Hukum Administrasi Kependudukan : Pengadilan Harusnya Menolak

Jumat, 8 Desember 2023 - 19:29

Sikapi Pencoretan Caleg, DPC PPP Laporkan KPUD dan Bawaslu Kab. Bojonegoro ke DKPP

Senin, 4 Desember 2023 - 16:43

PPP Maksimalkan Peran Saksi di Setiap TPS

Senin, 4 Desember 2023 - 08:11

Menangkan Pemilu 2024 DPC PPP Masivkan Konsolidasi, Sosialisai ke Kader di Tingkat Kecamatan dan Desa

Jumat, 1 Desember 2023 - 08:54

Jum’at Hari Ini Bawaslu Gelar Sidang Pelanggaran Administrasi Pelaporan Anwar Sholeh

Jumat, 17 November 2023 - 09:13

Bawaslu RI Gelar Sidang Laporan Anwar Sholeh, Soal Penetapan DCT DPR, Anna Mu’awanah

Rabu, 26 April 2023 - 19:32

DPC PPP Bojonegoro Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

Minggu, 24 Juli 2022 - 13:09

DPD Golkar Bojonegoro Minta Airlangga Hartarto Segera Deklarasikan Diri Sebagai Capres 2024

Berita Terbaru

BERITA

Kadal Ireng Bagikan 350 Takjil ke Masyarakat

Sabtu, 23 Mar 2024 - 14:00