DPRD Tuban Apresiasi Kinerja Pemkab Dapat 5 Kali Opini WTP Dari BPK

- Tim

Selasa, 28 Mei 2019 - 08:56

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Miyadi, Ketua DPRD Kabupaten Tuban.

Miyadi, Ketua DPRD Kabupaten Tuban.

TUBAN. Netpitu.com – DPRD Kabupaten Tuban bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menggelar rapat paripurna dengan agenda laporan Badan Anggaran (Banggar) dan Pandangan Umum (PU) fraksi-fraksi tentang pertanggungjawaban pelaksanaan (APBD) Tahun Anggaran 2018, Senin (2705/2019).

M. Miyadi, Ketua DPRD Kabupaten Tuban, usai paripurna ditemui netpitu.com diluar ruang rapat menyampaikan, rapat Paripurna tadi sesuai dengan prosedur yang ada dalam tata tertib DPRD.

Rapat Banggar tadi telah melaksanakan laporannya dan tujuh fraksi juga telah menyampaikan pandangannya meskipun dengan 2 sistem, 2 fraksi membacakan langsung dan 5 fraksi langsung menyerahkannya tanpa dibaca.

“Secara prosedural sudah sah dan memenuhi syarat di paripurna, tinggal besok menunggu dari seluruh laporan Banggar dan PU fraksi-fraksi akan dijawab oleh pemerintah,” ujar Ketua DPRD Kabupaten Tuban.

Lebih lanjut, mengenai sorotan beberapa fraksi, pihaknya menegaskan yang menjadi sorotan bukan masalah ada persoalan-persoalan, tetapi sudah jelas dalam laporan pertanggungjawaban berupa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2018 dan bahkan telah mendapat penghargaan Opini WTP 2018.

Baca Juga :  Mentan : Sektor Pertanian Tetap Eksis di Tengah Pandemi Corona

“Kabupaten Tuban telah 5 kali berturut-turut meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, artinya ini merupakan wujud dari setiap tahun bahwa pemerintah Kabupaten Tuban sudah melakukan pembenahan dari rangkaian laporan pertanggungjawaban yang disusun Pemkab Tuban,” tandas Miyadi kepada Miyadi.

Dia menambahkan, dari LKPD 38 kabupaten/kota di Jawa Timur paling cepat dan terawal adalah Kabupaten Tuban. Sebab, saat menerima penghargaan Opini WTP 2018 di Sidoarjo pertengahan Mei ini, ada 5 kabupaten. Diapun juga hadir pada saat Kabupaten meraih penghargaan tersebut.

Baca Juga :  Tak Hanya Belum Bayar Sewa Tanah Warga, PT GPP Juga Belum Kantongi Ijin Lingkungan Sekitar

Kabupaten/kota tersebut di antaranya Tuban, Banyuwangi, Situbondo, Probolinggo, dan Jombang. Adapun kabupaten/kota lainnya masih tahap penyelesaian.

“Tuban start paling awal terlebih dahulu menyampaikan laporannya, sehingga BPK RI membalas laporannya juga lebih awal. Kita berharap pemerintah daerah Tuban ini bisa lebih mengawali lagi, jadi WTP bisa diraih pada tahun-tahun berikutnya,” pungkasnya.

(met)

Berita Terkait

LHP BPK Kab. Bojonegoro Sudah Diserahkan Ke Ketua DPRD Tapi Tak Dibagikan Pada Anggota
16 Lowongan Parades Di Sukosewu, Jangan Lempar Bola Panas Ke Kecamatan
Hoax Kabar Penghentian Hibah BKD Dari KPK
Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik, Kementerian PAN RB Lakukan Rakor Online
Miris, Masih Ada Jalan Poros Desa Berlumpur di Bojonegoro
PDIP : Pemkab Harus Berikan Solusi Soal Kelambatan Pencairan ADD
Duh, 53 Desa Di Bojonegoro Belum Mengajukan Pencairan ADD., Ada Apa ?
Duh… Belum Terima Gaji Bulan Maret, ASN Dinas Sosial Bingung Cari Talangan

Berita Terkait

Jumat, 19 Januari 2024 - 11:25

Pengajuan Penetapan Nama Pada Ijazah Muk’awanah Tak Penuhi Norma Hukum Administrasi Kependudukan : Pengadilan Harusnya Menolak

Jumat, 8 Desember 2023 - 19:29

Sikapi Pencoretan Caleg, DPC PPP Laporkan KPUD dan Bawaslu Kab. Bojonegoro ke DKPP

Senin, 4 Desember 2023 - 16:43

PPP Maksimalkan Peran Saksi di Setiap TPS

Senin, 4 Desember 2023 - 08:11

Menangkan Pemilu 2024 DPC PPP Masivkan Konsolidasi, Sosialisai ke Kader di Tingkat Kecamatan dan Desa

Jumat, 1 Desember 2023 - 08:54

Jum’at Hari Ini Bawaslu Gelar Sidang Pelanggaran Administrasi Pelaporan Anwar Sholeh

Jumat, 17 November 2023 - 09:13

Bawaslu RI Gelar Sidang Laporan Anwar Sholeh, Soal Penetapan DCT DPR, Anna Mu’awanah

Rabu, 26 April 2023 - 19:32

DPC PPP Bojonegoro Siap Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

Minggu, 24 Juli 2022 - 13:09

DPD Golkar Bojonegoro Minta Airlangga Hartarto Segera Deklarasikan Diri Sebagai Capres 2024

Berita Terbaru

BERITA

Kadal Ireng Bagikan 350 Takjil ke Masyarakat

Sabtu, 23 Mar 2024 - 14:00